spot_imgspot_imgspot_img
Sabtu, Juli 27, 2024
spot_imgspot_imgspot_img
BerandaBERITAPertama Kalinya, UKM PSM UTAC Adakan Pembaiatan Anggota Baru

Pertama Kalinya, UKM PSM UTAC Adakan Pembaiatan Anggota Baru

Moderatpers.com – Untuk pertama kalinya, Unit Kegiatan Mahasiswa Paduan Suara Mahasiswa Unhasy Tebuireng Al-Wardah Choir (UKM PSM UTAC) melaksanakan pembaiatan atau peresmian anggota baru, pada Jum’at, (11/02).

Mengusung tema “One Step To Glory”, acara diselenggarakan secara offline di Ma’had Al-Jami’ah Unhasy. Selain pengurus dan anggota baru, acara juga dihadiri pembina serta alumni UKM PSM UTAC.

“Sebelumnya juga ada Kanpas (Pendidikan Paduan Suara) yang juga baru tahun ini diadakan di PSM UTAC”, kata Rizal (ketua pelaksana acara).

Setelah melalui proses pendaftaran, screening, dan menjalani Kanpas selama 2 bulan, para anggota baru PSM UTAC melakukan ikrar dan pembaiatan dengan iringan lagu syukur.  Secara administratif, anggota yang dibaiat keseluruhan ada 11 orang. Namun, saat acara berlangsung, hanya 5 anggota baru yang berada di lokasi. “Untuk yang tidak hadir akan ada acara semacam pembaiatan sendiri”, ujar Rizal.

Dok. Foto : Pembacaan ikrar oleh angota baru UKM PSM UTAC
Dok. Foto : Pembacaan ikrar oleh angota baru UKM PSM UTAC

Pada rundown acara yang tertera, acara pembaiatan anggota baru tersebut dimulai pukul 14.00 s/d pukul 16.40 WIB. Namun karena adanya beberapa kendala, acara baru dimulai pada pukul 16.00 s/d pukul 17.00 WIB.

Baca Juga : UKM Futsal Unhasy, Aktif Di Tengah Pandemi

Rizal menjelaskan, bahwa sebagian besar anggota baru yang seharusnya mengikuti pembaiatan ini tidak bisa hadir dikarenakan mengikuti kegiatan webinar wajib dari Lembaga Bahasa Unhasy, yang ternyata acaranya terlaksana diwaktu bersamaan.

Pada nama UKM PSM UTAC sendiri, terdapat nama Tebuireng yang mana membawa bekal ajaran Tebuireng dengan harapan bisa membumikan, membumingkan, dan mengharumkan nama Tebuireng melalui UKM PSM UTAC ke seluruh pelosok Negeri Indonesia maupun seluruh dunia.

“Untuk menuju hal terebut, prosesnya ya harus dari hal kecil. Kita tidak muluk-muluk, yang penting setiap periode harus ada perubahan, perkembangan. Kalau tahun ini ada pendidikan, pembaiatan, berarti sudah ada progres. Tahun depan harus ada progres lagi yang beda dari ini,” jelas Rizal.

 

Reporter : Lulu Ilmaknun

Penulis : Ashfa Salsabila

(Anggota Magang UKMP Moderat 2022)

Editor : Halimatus Sholihah

44 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Follow My

https://api.whatsapp.com/send/?phone=6285717777301

Baca Juga

Senin Puisi (SenPus) #Bebas-1

77
“Hidup itu sederhana, kita yang membuatnya sulit.” – Confucius. Suasana dan Rasa Karya: Kuni Faizati Rintikan hujan dengan kenangan Membasahi ingatan yang hampir terlupakan Meredupkan keputusan untuk selalu mengabaikan Dan...

Hari Menanam Pohon Indonesia, Bagaimana Keadaan Hutan Kita?

51
Moderatpers.com - Tanggal 28 November diperingati sebagai Hari Menanam Pohon Nasional atau Hari Menanam Pohon Indonesia. Berdasarkan keputusan presiden RI Nomor 24 Tahun 2008,...
Sumber gambar: kibrispdr.org

Keistimewaan Malam Lailatul Qadar

78
ModeratPers - Bulan Ramadhan adalah bulan yang ditunggu - tunggu oleh setiap umat muslim. Bulan yang penuh dengan berkah dan ampunan ini memiliki banyak...

Mengenang Lebih Dalam, Sosok Mahaguru Alm. Ustadz Mahmud Fauzi

56
Moderatpers.com- Kamis, (22/07/2021) Fakultas Agama Islam Universitas Hasyim Asy’ari (FAI UNHASY) mengadakan pembacaan Yasin, Tahlil, dan Doa bersama untuk kepergian Alm. KH. Mahmud Fauzi,...

BEM Unhasy Hadirkan Menteri BUMN RI Dan Gus Miftah Dalam Rangkaian Acara Maulid Nabi...

21
Moderatpers.com - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang hadirkan Menteri BUMN RI dan Gus Miftah dalam rangkaian acara maulid nabi di...