spot_imgspot_imgspot_img
Jumat, Maret 14, 2025
spot_imgspot_imgspot_img
BerandaUNEK-UNEKArtikelKeistimewaan Malam Lailatul Qadar

Keistimewaan Malam Lailatul Qadar

ModeratPers – Bulan Ramadhan adalah bulan yang ditunggu – tunggu oleh setiap umat muslim. Bulan yang penuh dengan berkah dan ampunan ini memiliki banyak sekali keistimewaan. Selain waktu turunnya Al-Qur’an, pada bulan ini terdapat suatu malam yang penuh dengan kemuliaan yaitu Lailatul Qadar.

Lailatul Qadar adalah malam spesial yang menjadi hadiah dari Allah kepada umat nabi Muhammad yang tidak diberikan kepada umat-umat sebelumnya. Oleh karena itu, momen itu tidak boleh di sia-siakan oleh umat muslim.

Pada malam Lailatul Qadar, setiap umat muslim berlomba-lomba untuk mengerjakan amal sholeh agar mendapat rahmat, ampunan, syafaat dan pahala yang berlipat-lipat dimalam istimewa itu. beberapa keistimewaan yang terdapat  pada malam Lailatul Qadar antara lain adalah:

  1. Malam Yang Lebih Baik Dari Seribu Bulan

Lailatu qodar adalah malam kemuliaan. Lailatul qodar sering juga disebut malam 1000 bulan. Karena pada malam itu, siapapun yang melakukan ibadah di malam tersebut, maka nilai ibadanya lebih baik dari melaksanakan ibadah 1000 bulan atau 30 ribu malam yang setara dengan 83 tahun 4 bulan.

Rasulullah bersabda:

Sesungguhnya bulan Ramadhan ini telah menghampiri kalian. Dan di dalamnya terdapat malam yang lebih baik dari seribu bulan. Barangsiapa yang terhalang dari menjumpainya, maka sungguh dia telah terhalang dari seluruh kebaikan. Dan tidaklah terhalang dari menjumpainya kecuali orang-orang yang merugi.” (HR. Ibnu Majah).

Dalam Al-Qur’an dijelaskan :

اِنَّا أَنْزَلْنَاهُ فِي لَيْلَةِ الْقَدْرِ (١) وَمَا أَدْرَاكَ مَا لَيْلَةُ الْقَدْرِ (٢) لَيْلَةُ الْقَدْرِ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْر (٣) تَنَزَّلُ الْمَلَائِكَةُ وَالرُّوحُ فِيهَا بِإِذْنِ رَبِّهِمْ مِنْ كُلِّ أَمْر (٤) سَلَامٌ هِيَ حَتَّى مَطْلَعِ الْفَجْرِ(5) –

Artinya :  “Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur’an) pada malam Qadr. Dan tahukan kamu apa malam Qadr itu? (yaitu) malam Qadr itu lebih baik dari malam seribu bulan. Pada malam itu, turun para malaikat dan ruh (Jibril) dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Sejahteralah malam itu hingga terbit fajar.” (QS. Al-Qadr : 1-5)

Baca Juga : Ramadan Bulan Istimewa

  1. Malam Penuh Berkah

Malam lailatul qadar adalah malam yang penuh keberkahan dan kebaikan. Pada saat itu Allah akan mengutus malaikat untuk turun ke bumi dan membagikan keberkahan dan rahmat bagi umat muslim yang beribadah pada malam tersebut.

Sebagaimana firman Allah SWT dalam Qur’an Surat Ad Dukhan ayat 3

إِنَّآ أَنزَلْنَٰهُ فِى لَيْلَةٍ مُّبَٰرَكَةٍ ۚ إِنَّا كُنَّا مُنذِرِينَ

Yang artinya : sesungguhnya Kami menurunkannya pada suatu malam yang diberkahi dan sesungguhnya Kami-lah yang memberi peringatan

  1. Malam Penghapus Dosa

Pada malam tersebut Allah SWT membuka lebar pintu ampunan bagi umat muslim, dan bagi mereka yang beribadah di malam lailatul qadar, maka dosa ia akan diampuni, karena beribadah pada malam hari merupakan ibadah yang dapat menghapuskan dosa-dosa.

Abu Hurairah ra. Berkata, Rasulullah SAW bersabda,

“Barangsiapa melakukan sholat sunnah (ibadah) pada malam Lailatul Qadar dengan penuh keimanan dan hanya mengharapkan pahala dari Allah, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni.” (Muttafaq’alaih)

Baca Juga : Takjil, Makna Asli dan Penyerapannya dalam Bahasa Indonesia

  1. Malam Ditetapkannya Takdir

Allah akan menentukan dan mencatat takdir seorang muslim mencatat takdir ajal, rezeki, jodoh, dan lainnya untuk setiap muslim pada malam lailatul qadar. Apabila melaksanakan amal ibadah dengan khusyu dan bersungguh-sungguh, maka akan dicatat oleh Allah takdir baik untuknya.

Allah berfirman pada Qur’an Surat Ad-Dukhan ayat 4,

فِيهَا يُفْرَقُ كُلُّ أَمْرٍ حَكِيمٍ

Artinya : “Pada malam itu dijelaskan segala urusan yang penuh hikmah.”

Betapa banyaknya keistimewaan Lailatul Qadar yang telah dijelaskan diatas menjadi motivasi bagi umat Islam untuk memperbanyak amal di bulan Ramadhan. Tak hanya itu, momentum itu juga menjadi kesempatan bagi umat muslim untuk berbenah dan meningkatkan kualitas iman dan takwa.

 

Penulis : Nur Kholifah

Editor : M. Maksum Ali

 

 

306 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Follow My

https://api.whatsapp.com/send/?phone=6285717777301

Baca Juga

Kompetisi Stocklab 2025: Simulasi Saham Membangun Generasi Investor Masa Depan

0
Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia (GI BEI) Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Hasyim Asyari (Unhasy) menggelar kompetisi Stocklab yang diikuti oleh seratus peserta dari berbagai...

Resensi Novel Teruslah Bodoh Jangan Pintar

38
Identitas Buku Judul Buku        : Teruslah Bodoh Jangan Pintar Pengarang          : Tere Liye Penerbit              : PT. Sabak Grip Nusantara Tahun Terbit       : 1 Februari 2024 Jumlah Halaman: 371 halaman Nomor...

Senin Puisi (SenPus) #Ketuhanan

124
"Ketika engkau melambung ke angkasa ataupun terpuruk ke dalam jurang, ingatlah kepada-Ku, karena Akulah jalan itu." -Jalaluddin Rumi MengarungiMu Karya: Olivia Andi Calista Aku diam dan tak mengelak, Ketika...

Dalam Rangka Memperingati Maulid Nabi, HMP PAI Gelar Kajian di Ma’had Al-Jami’ah Hasyim Asy’ari

0
Moderatpers.com - Kamis, (28/10/2021) Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan Agama Islam (HMP PAI) Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang mengadakan kajian di Ma’had Al-Jami’ah dalam rangka...

Nilai Sebuah Gambar: Seribu Kata dalam Menyampaikan Pesan

251
Komunikasi visual mengacu pada proses menggunakan elemen visual seperti gambar, grafik, simbol, warna, dan tata letak untuk menyampaikan pesan dan berkomunikasi dengan audiens. Ini...