spot_imgspot_imgspot_img
Sabtu, Juli 27, 2024
spot_imgspot_imgspot_img
BerandaBERITAKampusFESTIVAL WISUDA UNHASY, RESMIKAN LABORATORIUM ROBOTIKA

FESTIVAL WISUDA UNHASY, RESMIKAN LABORATORIUM ROBOTIKA

MINHA.News- Universitas Hasyim Asy’ari (Unhasy) melangsungkan Rapat Terbuka Senat dalam rangka wisuda diploma (D3) ke-1, Sarjana (S1) ke-28 dan Magister (S2) ke-15 pada sabtu (26/10). Rapat Terbuka Senat dimulai langsung oleh rektor unhasy Dr. H. C.Ir. KH. Salahuddin Wahid pada pukul 08.00 WIB.Rapat Terbuka Senat tersebut memutuskan pengukuhan wisudawan/wisudawati sebagai mahasiswa yang telah menempuh kegiatan akademik, pemberian penghargaan kepada mahasiswa berprestasi di tingkat nasional maupun internasional, peresmian gedung perkuliahan, sertaperesmian gedung laboratorium robotika oleh Khofifah Indar Parawansa, sebagai Gubernur Jawa Timur. Selain itu, juga dilaksanakan peletakan batu pertama pembangunan prasarana laboratorium Universitas Hasyim Asy’ari oleh Gubernur Jawa Timur.
Sebanyak 546 wisudawan dan 1700 tamu undangan yang hadir dalam Rapat Terbuka Senat kali ini. Di antaranya adalah Khofifah Indar Parawansa (Gubernur Jawa Timur), Mundjidah Wahab (Bupati Jombang), Kapolda Jombang, jajaran pemerintahan daerah, para pengasuh pondok di sekitar Universitas Hasyim Asy’ari, serta wali santri wisudawan/wisudawati Universitas Hasyim Asy’ari.
Rapat Terbuka Senat dilaksanakan bersamaan dengan prosesi wisudawanUniversitas Hasyim Asy’ari dikarenakan besarnya kesempatan dan waktu untuk melaksanakannya secara berbarengan.
Menurut Chamdan M. selaku ketua pelaksana acara“Wisuda merupakan perayaan tahunan untuk mengukuhkan mahasiswa yang telah menempuh kegiatan akademik. Yaitu telah menempuh 166 sks dan dinyatakan lulus”.

Di ruang khusus, wisudawan yang tengah duduk manis sembari menunggu acara berlangsung disambut dengan tari saman dari mahasiswa pgsd dan pgmi. Acara dibuka dengan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Hymne Universtas Hasyim Asy’ari oleh tim paduan suara yang berjumlah 43 mahasiswa.Dilanjutkan dengan pembukaan Rapat Terbuka Senat oleh Dr. H. C. K.H. Salahuddin Wahid, selaku Rektor Unhasy. Selanjutnya pembacaan ayat suci Al-Qur’an, penyerahan Bantuan Bina Lingkungan/ Pembangunan Prasarana gedung laboratorium Universitas Hasyim Asy’ari dari BRI, sambutan Ketua Yayasan Universitas Hasyim Asy’ari, sambutan Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi wilayah VII Jawa Timur, dan yang terakhir sambutan dari Rektor Universitas Hasyim Asy’ari.
Penandatanganan prasasti peresmian gedung perkuliahan dan laboratorium robotika Universitas Hasyim Asy’ari oleh Gubernur Jawa Timur, didampingi oleh Rektor Universitas Hasyim Asy’ari, Ketua Yayasan Universitas Hasyim Asy’ari, Bapak Eko dari BRI, dan Wakil Rektor I.
Dilanjutkan dengan orasi ilmiah oleh Khofifah Indar Parawansa (Gubernur Jawa Timur). Beliau menyatakan dalam orasinya bahwa wisudawan Universitas Hasyim Asy’ari diharapkan nantinya dapat memanfaatkan, menyalurkan, dan mengembangkan ilmu yang didapatkannya. Beliau juga berharap melalui laboratorium robotika, para santri dan generasi muda Jawa Timur mampu menguasai pemodelan, perancangan, perakitan, serta analisis dan penerapan teknologi robotika dalam kehidupan sehari-hari. “Usaha tidak hanya berhenti sampai di sini. Jatim bisa semakin unggul dan maju”, tandas beliau.
Selanjutnya dilaksanakan pengukuhan dan prosesi wisuda. Pembacaan surat keputusan rektor yang berisi tentang pengukuhan wisudawan/wisudawati terbaik di masing-masing fakultas serta mahasiswa yang berprestasi di kancah nasional maupun internasional. Sebelum Rapat Senat Terbuka ditutup oleh RektorUniversitas Hasyim Asy’ari, wisudawan diminta untuk mengucapkan ikrar sarjana. Dan yang terakhir doa dan penutup.
Usai penutup dan doa acara selanjutnya, yaitupeletakan batu pertama untuk pembangunan prasarana laboratorium Universitas Hasyim Asy’ari dilaksanakan oleh Khofifah Indar Parawansa. Disusul oleh Eko Wahyudi sebagai Pimpinan Wilayah BRI Surabaya, Dr. H. C. K.H. Salahuddin Wahid, dan dilanjut oleh Bupati Jombang, Mundjidah Wahab. Rencananya, laboratorium Universitas Hasyim Asy’ari akan digunakan untuk semua fakultas.

Reporter;

Ummi Mamlaul Khoiriyah

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Follow My

https://api.whatsapp.com/send/?phone=6285717777301

Baca Juga

Kemeriahan event haul Gus Dur ke-14 Tour to Gus Dur Dok. Irma Isma, Cukir, Diwek, Jombang (17/12/23)

Memperingati Haul ke-14 Gus Dur, KOSTI gelar Gowes Tour to Gus Dur

101
Komunitas Sepeda Tua Indonesia (KOSTI) Mengelar acara “Tour to Gus Dur” di kawasan Museum Islam Indonesia KH. Hasyim Asy’ari Jombang. Kegiatan ini dilaksanankan pada...

Seminar nasional dalam rangka masa ta’aruf mahasiswa baru pendidikan bahasa arab Universitas Hasyim...

0
Moderatpers.com - kamis tanggal 12 agustus menjadi hari bahagia untuk mahasiswa prodi pendidikan bahasa arab Universitas Hasyim Asy’ari karena pada hari itu mereka melakukan...

Flowers & Decorations

2
Brasa eget konvallis an conde mentum iongue nore semi. Proin metus duia im eleifend mollisa de quise pulvinar an retus. Nulla saretra hapien im...
Foto : Pedagang Sembako Di Pasar Bandung, Diwek, Jombang (Dok : Helfi Livia)

Putar Otak, Konsumen Pasar Bandung Hadapi Kenaikan Harga Beras

2
Moderatpers - Dalam menghadapi kenaikan harga beras, konsumen pasar Desa Bandung harus rela mengatur kembali uang belanja untuk menstabilkan ekonomi mereka. Harga beras di...

Indonesiaku Kampung Lautan Susu (Part I)

48
  Suara kicauan burung yang amat merdu menyambut pagiku. Seperti biasa aku bergegas untuk bersiap-siap berangkat ke sekolah. Hari ini adalah hari Senin dan akan...