spot_imgspot_imgspot_img
Minggu, September 8, 2024
spot_imgspot_imgspot_img
BerandaBERITATingkatkan Skill Dan Kreatifitas Mahasiswa, HMP PGMI Adakan Pelatihan Desain Grafis

Tingkatkan Skill Dan Kreatifitas Mahasiswa, HMP PGMI Adakan Pelatihan Desain Grafis

Moderatpers – Untuk meningkatkan skill dalam bidang desain grafis, Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) mengadakan training grafis. Diikuti oleh mayoritas mahasiswa PGMI, kegiatan ini dilaksanan di laboratorium komputer Fakultas Agama Islam (FAI) pada Kamis (23/02).

Bertajuk “Meningkatkan skill dan membangun kreativitas desain grafis untuk menghadapi era society 5.0” , kegiatan ini bertujuan untuk membekali para mahasiswa, keterampilan desain grafis agar mampu produktif dan meningkatkan kreatifitas.

“Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan jiwa kreativitas dan keterampilan dikalangan mahasiswa untuk menambah pengetahuan tentang desain grafis di era modern agar dapat menyesuaikan zaman,” Ujar Fina Rohimah selaku ketua pelaksana.

Pelatihan ini dibimbing oleh Siti Fatimah, salah satu staff di PGMI. Aplikasi yang digunakan dalam pelatihan ini adalah CorelDraw. Ia menjelaskan bahwa keterampilan dalam desain grafis sangat diperlukan apalagi bagi mahasiswa jurusan pendidikan,  karena seorang guru harus mampu berinovasi dalam mengembangkan media pembelajaran yang efektif.

“Training grafis ini sagat berguna bagi mahasiswa jurusan Pendidikan yang notabennya menjadi calon guru untuk menciptakan media pembelajaran,” Kata Fatimah.

Hasil Desain Grafis Dari Salah Satu Peserta
Hasil Desain Grafis Dari Salah Satu Peserta

Perkembangan teknologi yang semakin canggih, mendukung para mahasiswa untuk produktif. Di era society 5.0 saat ini, desain grafis mempunyai peran penting dalam berbagai aspek. Oleh karena itu, penguasaan desain grafis menjadi salah satu keterampilan yang bisa dikuasai mahasiswa untuk berkreasi dalam bidang karya digital.

Untuk membuat karya yang berkualitas, dibutuhkan keterampilan dan keahlian dalam mengolah setiap detail gambarnya. Baik penggunaan teknik maupun proses editing memerlukan tingkat konsentrasi yang tinggi. dari segi bentuk atau pengombinasian warna, semuanya harus dikerjakan secara teliti agar mendapat hasil yang bagus.

Setelah penyampaian materi, para peserta diberi tugas untuk membuat pamflet dengan tema bulan Ramadhan. Untuk meningkatkan semangat para peserta, di akhir sesi, dua peserta dengan desain terbaik mendapat hadiah berupa minigold bagi terbaik I dan uang tunai Rp.50.000,- bagi terbaik II.

 

Pewarta : Nur Kholifah

Editor : M. Maksum Ali

64 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Follow My

https://api.whatsapp.com/send/?phone=6285717777301

Baca Juga

Sebagai Rangkaian Kegiatan Diklat, HMP EKIS Adakan Workshop Pelatihan Makalah

Sebagai Rangkaian Kegiatan Diklat, HMP EKIS Adakan Workshop Pelatihan Makalah

36
Moderatpers.com – Sebagai rangkaian kegiatan diklat, Himpunan Mahasiswa Prodi Ekonomi Islam (HMP EKIS) adakan Workshop “Pelatihan Makalah”. Workshop yang diadakan khusus untuk mahasiswa baru EKIS...

Belajar Menulis Berita di Kelas Manis Bersama UKM FUM

3
Moderatpers.com - UKM Forum Unhasy Menulis (FUM) di kampus Unhasy yang diketuai oleh Nazzatus Zamani (red Naza) Bersama beberapa anggotanya melakukan pelatihan “cara menulis...
Bekerjasama dengan PMI Jombang, BEM FE Unhasy Lakukan Kegiatan Donor Darah

Bekerjasama dengan PMI Jombang, BEM FE Unhasy Lakukan Kegiatan Donor Darah

3
Moderatpers.com – Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy’ari (BEM FE Unhasy) bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Jombang adakan kegiatan donor...

Kumpulan puisi Memperingati Hari AIDS Sedunia

0
Imaji LaraBy Delima Ami AdyaksyahKabut kelam memenuhi ruanganMenyita perhatian akan kesanggupanKala sunyi mengharuskan kesendirianBersama cacian terngiang pada pendengaranPagi, siang, dan malam tiada berkesudahanMemaksa untuk...
Foto : Finalis Duta Kampus UNHASY 2023 (Dok. BEM UNHASY)

Sempat Vakum 3 Tahun, Duta Kampus UNHASY Akhirnya Kembali Digelar

68
moderatpers - Setelah sempat vakum selama tiga tahun imbas dari pandemi covid-19, pagelaran Duta Kampus Universitas Hasyim Asy’ari (UNHASY) akhirnya kembali diselenggarakan. Grand Final...