spot_imgspot_imgspot_img
Rabu, Maret 12, 2025
spot_imgspot_imgspot_img
BerandaMÖDERATJum'at Puisi (JumPus) #Bebas-6

Jum’at Puisi (JumPus) #Bebas-6

“Your time is limited, so don’t waste it living someone else’s life.”Steve Jobs

Kala Malam Tiba

Karya: Zanatul Faizah

Dalam remang-remang cahaya
Siluet ibu berdiri merana
Bak sebatang pohon tua
Yang tengah menunggu ajalnya

Kepergian kepala keluarga
Menumbuhkan benih lara
Hingga prasangka kepada sang kuasa
Tentang keadilan yang dusta

Merasa kehilangan
Lalu, kesepian
Dan, kebencian
Bercampur bagai sebuah kekuatan

Amarah yang semakin membuncah
Hingga meruntuhkan aqidah
Menyebarkan fitnah dengan lidah
Bagaikan orang yang berdebah

Dari taat menjadi murtad
Berperangai bagai orang yang tak berakal sehat
Mulutnya bekerja hanya untuk menghujat
Raganya hanya untuk membalas dendam kesumat

Malam semakin menyergap
Langit semakin gelap
Tak ada lagi tempat untuk berharap
Maupun tempat untuk dirinya meratap

Jombang, 06 April 2023

Sumber: Pinterest

Apatis

Karya: Kuni Faizati

Entah kata apalagi yang harus diucapkan
Serinci apapun sebuah penjelasan
Tak akan membuat mereka paham dengan apa yang kita rasakan

Orang hanya tau caranya mencela
Berbicara sesuka opini mereka
Tanpa tau hal yang sebenarnya

Mendiamkan bukan berarti membenarkan
Hanya saja terlalu sia-sia meyakinkan seseorang yang tak menginginkan kebenaran

Magelang, 07 April 2023

 

Sumber: Pinterest

Sebuah Mimpi

Karya: Zahrotul234

Tentang sebuah mimpi
Yang senantiasa melekat di hati
Akan tetap dan bersemayam di hati

Berbagai cobaan yang datang silih berganti
Menjadikan pribadi diri lebih dekat kepada sang MURABBI

Air mata yang mengalir dari hati
Menandakan sebuah mimpi yang sangat ingin dijadikan sebuah realita yang abadi

Seakan-akan mudah digapai
Namun, ternyata tak semudah dengan yang dibayangkan diri
Terus menatap dan menetap di hati
Sehingga tak bisa diri berpaling ke lain hati

Sungguh kerinduan mana lagi yang mampu menghentikan diri
Tak sabar tuk melepaskan sebuah mimpi
Sehingga mampu diri ini menjadi pribadi yang lebih baik lagi

Jombang, 05 April 2023

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Follow My

https://api.whatsapp.com/send/?phone=6285717777301

Baca Juga

Menampung Kreativitas Mahasiswa, PKKU Unhasy Turut Meramaikan GKA di Pesantren Tebuireng

Menampung Kreativitas Mahasiswa, PKKU Unhasy Turut Meramaikan GKA di Pesantren Tebuireng

177
Moderatpers.com – Mewakili Universitas Hasyim Asy’ari, Pusat Karir dan Kewirausahaan Universitas Hasyim Asy’ari (PKKU Unhasy) turut meramaikan Gelar Karya Alumni (GKA) yang bertempat di...

Pro Kontra Terkait Pembelajaran Daring di Universitas Hasyim Asy’ari

217
Moderatpers.com – Senin, (21/12/2020), Pihak Kampus mengeluarkan kalender akademik semester genap 2020/2021. Pihak kampus mengeluarkan surat edaran dari Rektorat Nomor 3541/UNHASY/C2/XII/2020 yang terdiri atas...

Puasa Kado Spesial Untuk Allah

183
Sering kali kita merasa malas dan terbebani saat melihat kitab berbahasa Arab karena tidak memahami bahasanya. Ketika dihadapkan dengan tugas yang berkaitan dengan kitab...

KoTak Ada Jarak

0
Karya: Hawayein Sepasang mata menengadah.sementara jejak kaki masih merekah.jauh di sana ada maya..maka pusatkanlah tatapan padanya..Bila sudah, maka resapilah..mana bumi mana cakrawala..hanya tampak tersekat horizontal..bahkan...

Bimbingan DPM-U : Semangat Baru Mendorong Perubahan Legislatif yang Berkualitas dan Berkolaborasi

4
Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Universitas Hasyim Asy’ari (UNHASY) mengadakan kegiatan bimbingan DPM Se-Universitas pada kamis (06/02) di Aula Lantai 3 Gedung A.  bertujuan mempererat...