Sebagai upaya meningkatkan kualitas kepemimpinan seluruh organisasi mahasiswa (ORMAWA) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Hasyim Asy’ari (UNHASY) mengadakan Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa (LDKM) pada kamis-jum’at (27-28/02) di Aula Lantai 3 Gedung A UNHASY.
Dengan mengusung tema “Menumbuhkan jiwa kepemimpinan mahasiswa fakultas agama Islam, untuk mewujudkan FAI yang unggul dan berprestasi” dengan tujuan membentuk mahasiswa yang mempunyai jiwa kepemimpinan peduli terhadap organisasi dan fakultas, sehingga dapat menjadi wadah bagi mahasiswa mewujudkan FAI yang unggul dan berprestasi.
Dihadiri oleh Zainuddin, S.Pd. M.Pd., dan Dr. Jasminto, M.Pd., M.Ag., serta Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) FAI dan Unhasy. Sebanyak 67 peserta turut berpartisipasi, yang terdiri dari perwakilan Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP).
Kegiatan berlangsung selama dua hari. Hari pertama diisi materi Manajemen Organisasi, Kepemimpinan Organisasi, dan Administrasi Organisasi. Hari kedua dilanjutkan dengan ziarah ke makam Masyayikh Tebuireng.
“Selain 3 materi itu ada juga forum diskusi grup nanti, juga dengan mengadakan Ziarah makam Tebuireng berharap mendapat keberkahan para Masyayikh dalam menyambut bulan suci Ramadhan” jelas Ferdi Dwi Pranata selaku Ketua pelaksana LDKM.
Dengan di adakan LDKM setiap yang hadir dapat menjadi mahasiswa unggul di bidang akademik dan non akademik, mampu menjadi representasi mahasiswa yang dapat membangun nama baik kampus. “Harapan kedepannya semoga mahasiswa fakultas agama Islam bisa menjadi mahasiswa yang unggul dan berprestasi baik di bidang akademik maupun non-akademik, mempunyai jiwa branding yang tinggi dan berkualitas” tambahnya.
Khoirotul salah satu peserta LDKM prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) menyampaikan bahwa pelaksanaan LDKM yang hanya berlangsung selama dua hari masih kurang, terutama bagi mahasiswa baru. Khoirotul juga mengapresiasi materi dan konsep acara cukup baik, semakin mengasah potensi, dan sebagai bekal kepemimpinan bagi generasi selanjutnya.
“Mungkin karena mau puasa dan bareng acara ormawa lain, jadi waktunya kurang. Tapi acaranya sudah bagus, semoga ke depan waktunya lebih tertata dengan diadkan acara ini juga potensi saya semakin terasah,” Ungkapnya.
Pewarta : Dear & Irsya (Mahasiswa Magang UKMP Moderat 2025)
Editor : Tia