Ratusan warga berkumpul di Masjid Ar Rayyan untuk mengikuti buka bersama (bukber) yang diselenggarakan oleh pengurus masjid, dengan tujuan mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan kebersamaan di tengah masyarakat. Dilaksanakan pada awal hingga akhir Ramadhan, di Desa. Pandanwangi, Kec. Diwek, Kabupaten Jombang.
Sejak pukul 16.30 WIB, warga mulai berdatangan memenuhi area dalam maupun halaman masjid. Acara di laksanakan pukul 17.00 WIB, lalu tausiyah dari Ustadz Ahmad Fauzi, setelah itu warga bersama-sama menikmati hidangan yang telah disiapkan oleh panitia.
Musthofa selaku ketua panitia, menyampaikan bahwa acara bukber di Masjid Ar Rayyan merupakan agenda tahunan yang rutin digelar setiap Ramadhan.
“Kami ingin menciptakan suasana Ramadan yang penuh berkah dengan saling berbagi dan mempererat ukhuwah Islamiyah, serta menjadikan masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah, tetapi juga pusat kegiatan sosial dan kebersamaan” ujarnya. (Rabu,05/03)
Jumlah jamaah yang hadir untuk buka bersama di hari biasa bisa mencapai sekitar 200 orang. Sementara saat akhir pekan, jumlah tersebut meningkat hingga dua kali lipat. Menariknya, jamaah yang datang tidak hanya berasal dari warga sekitar masjid, namun ada pula yang datang dari luar daerah khusus untuk mengikuti kegiatan bukber di Masjid Ar Rayyan.
Dalam penyelenggaraan ini Masjid Ar Rayyan juga menjalin kerja sama dengan produsen bakso lokal. Kolaborasi ini bertujuan menyediakan hidangan berbuka yang lezat dan bergizi bagi jamaah serta masyarakat sekitar.
“Masjid Ar Rayyan juga bekerjasama dengan salah satu produsen bakso yang ada di jombang yaitu Afco untuk bersama sama menyediakan makanan yang bergizi bagi masyarakat dan jamaah yang melaksanakan buka bersama bersama” tambahnya.
Dengan dukungan dari produsen bakso tersebut, Musthofa berharap kegiatan buka bersama dapat berjalan lancar dan memberi manfaat luas bagi jamaah dan masyarakat.
Salah satu warga yang hadir, Fajar (20) mengaku senang mengikuti acara buka bersama tersebut. “Bukber di Masjid Ar Rayyan selalu ramai dan penuh kehangatan. Selain bisa berbuka bersama, kami juga mendapat ilmu dari tausiyah sebelum berbuka,” katanya.
Setelah berbuka, kegiatan dilanjutkan dengan salat Maghrib berjamaah. Usai salat, warga kembali menikmati makan malam bersama yang disediakan panitia.
Pewarta : Mahasiswa KPI Universitas Hasyim Asyari (Ahmad Fakhir)
Hey there You have done a fantastic job I will certainly digg it and personally recommend to my friends Im confident theyll be benefited from this site
“Amazing post, keep up the good work!”