spot_imgspot_imgspot_img
Senin, Maret 17, 2025
spot_imgspot_imgspot_img
BerandaSASTRAPuisi#PojokSastra

#PojokSastra

Kunang-Kunang

By: a.daraH

Kunang-kunang…
Apa kau mendengarku?
Suara itu mengema dikepalaku
Begitu mendebarkan seolah hati sedang berpesta
Pelukannya begitu membuatku nyaman
Terasa hangat namun juga mengagumkan
Kau tau…
Ini, seperti aku dalam tempat paling indah di bumantara
Sungai di pegunungan dengan hutan bambu hijau disekelilingnya
Apalagi ketika hembusan angin itu menerpa ragaku
Dia begitu sempurna selayaknya seorang pangeran
Begitu menawan dengan rupanya yang tampan
Sikap ramahnya membuatku semakin jatuh

Kunang-kunang, apa kau tau..
Awalnya, aku tak tau dia siapa
Hanya sekedar nama tanpa rupa, asing
Namun pertemuan itu membuatku seperti melayang
Ketika iris ini tak sengaja saling memandang
Ku pikir, ini hanyalah kagum
Sekedar suka selayaknya seorang teman belaka
Namun, bagai sebuh pepatah orang dahulu
Kian lama aku tersadar
Aku menaruh rasa lebih dari itu
Perasaan yang bahkan membuat bersemangat
Hanya karena kata “selamat pagi” dan senyuman darinya
Setiap hari, dia selalu dinanti
Menjadi matahari dalam relung hati terdalam
Menjadi alasan dibalik senyuman dan kecerianku selalu
Jatuh cinta padanya adalah anugerah terindah dari Tuhan pada masa mudaku

 

sumber: https://youtu.be/EieUsaKgbsU?si=2s4Q60xllV8esuMU

Allegro

By: Irma Isma Wati J

Naikan volumenya!, kataku pada ambang kesunyian,
Kepada lirik dijatuhkan merdu,
Dengan nada nada yang menghipnotisku

Mangalun,
Aku melebur, kalutku larut bersama irama
Oleh musik bagai merapal mantra,
Untuk aku agar selalau bahagia

Rasanya seperti kanak-kanak,
Segalanya bisa menjadi ajaib
Tidak ada hal yang rumit
Hanya rasa ingin tahu yang tak sempit

Selalu gemerlap,
Ia datang dalam hening
Bukan harta, bukan tahta
Hanya lagu karyamu

Jombang, 11 Oktober 2024

sumber: google

Silence

By: eery

Tak ada kisah yang lebih indah dari kisah seorang pangeran di negri dongeng
Gagah perkasa bagai seorang raja
Berhati lembut wahai pujaan hati
ia yang aku sebut pangeran asing
Tak pernah menyapa pun tak pernah bertemu

Melambai .. kesini ayo kesini
selalu berbisik lewat angin yang berhembus
Berterbangan bersama daun-daun kering
Aku tak tau maksudnya apa
Hingga dia bisa membuat goresan senyum
Siapapun itu jangan hilang

Jombang, 11 Oktober 2024

51 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

#KaryaSastra PJTD’24

Senpus #pojokSastra

Senpus #PojokSastra

Follow My

https://api.whatsapp.com/send/?phone=6285717777301

Baca Juga

HMP KPI Menggelar Pameran dalam Event Latar Javanese Culture With Human Interest

HMP KPI Menggelar Pameran dalam Event Latar Javanese Culture With Human Interest

1
Moderatpers.com – Himpunan Mahasiswa Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Unhasy menggelar pameran desain grafis, fotografi  dan videografi dalam event Latar KPI 2022. Mengusung...
Sekolah advokasi DPM U UNHASY

Kekompakan Tim Menjadi Salah Satu Kunci Keberhasilan Advokasi

1
Moderatpers.com - Wahyu Agung Prasetyo, sebut kekompakan tim menjadi salah satu unsur terpenting dalam keberhasilan advokasi, pada acara Sekolah Advokasi bertema “Penguatan Peran Advokasi...

Jumat Puisi (JumPus)

29
Sang Pengabdi Setia Karya: Zanatul Faizah Memberi tanpa meminta timbal balik Menjadi panutan dalam berakhlak Tak pernah kau memandang kami ahmak Tak pernah kau bersikap galak   Hatimu begitu pemurah Meskipun engkau...

Jum’at Puisi (JumPus) #Bebas-6

0
"Your time is limited, so don't waste it living someone else's life." -Steve Jobs Kala Malam Tiba Karya: Zanatul Faizah Dalam remang-remang cahaya Siluet ibu berdiri merana Bak sebatang...

KSPM GI BEI FE UNHASY, Adakan Sosialisasi KSPM Kepada Mahasiswa Semester 1 Dan 3

0
Moderatpers.com –Kelompok Studi Pasar Modal Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy’ari (KSPM GI BEI FE UNHASY) mengadakan acara Sosialisasi KSPM...